Setiap orang ingin memiliki sebuah aplikasi yang dapat mengidentifikasi Wi-Fi hotspot di sekitarnya. Terlebih jika aplikasi tersebut mampu memberikan password Wi-Fi hotspot yang anda tidak ketahui. Nama aplikasi tersebut adalah
Instabridge.
Saat ini lebih dari 3 juta koneksi yang telah terdaftar di kota-kota besar di dunia, jadi semakin besar kemungkinan anda dapat terhubung dengan Wi-Fi yang ada. Namun yang harus anda pastikan terlebih dahulu adalah anda berada di kota-kota yang sudah dijangkau
Instabridge.
Aplikasi ini bekerja dengan cara pengguna
Instabridge mengunggah Wi-Fi beserta password yang dimiliki sehingga membantu anda terhubung meski Wi-Fi tersebut memiliki password. Saat anda berada di suatu area, Instabridge akan mengirimkan notifikasi. Atau bahkan anda dapat melihat semua Wi-Fi hotspot yang terdaftar di sebuah kota (lengkap dengan informasi kekuatan sinyal, petunjuk arah dan jarak dari anda).
Dengan terus berkembangnya popularitas
Instabridge, tentunya juga akan diikuti dengan semakin banyaknya jumlah Wi-Fi hotspot yang terdaftar. Sudah pasti paket data anda akan lebih hemat dengan menggunakan Instabridge.
Instabridge On :
Website
Facebook
Twitter
Sumber